Bupati Jombang Hadiri HUT TNI AU ke 77 di Satradar 222 Ploso di Kabuh

hut tni au
Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab saat menghadiri HUT TNI AU di Satradar 222 Ploso di Kabuh.

WartaJombang.com — Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab bersama Forkopimda memberangkatkan dan menandai dimulainya event Fun Bike, Fun Walk, Old Bike, Donor Darah, Panggung Prajurit dan Bhakti Sosial dalam rangka memperingati HUT TNI Angkatan Udara (AU) Ke 77 Tahun 2023 di Satradar 222 Ploso, pada Minggu (7/5/2023) pagi.

Kompak dan hadir lengkap mulai Komandan Satuan Radar 222 Ploso beserta jajaran; Wakil Bupati Jombang Sumrambah, beserta jajaran Forkopimda Kabupaten Jombang; Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang; dan kepala OPD lingkup Pemkab Jombang; Ketua Pia Ardhya Garini, Ketua Organisasi Wanita lainnya.

Bacaan Lainnya

“Atas nama pribadi, masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Jombang, Saya mengucapkan selamat hari TNI Angkatan Udara yang ke 77 kepada seluruh prajurit TNI Angkatan Udara khususnya di Satuan Radar 222 Ploso di Kabuh, Kabupaten Jombang” tutur Bupati Mundjidah Wahab.

“Saya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas seluruh pengorbanan, bakti, dan karya nyata TNI Angkatan Udara demi rakyat dan negara. Anggota TNI AU memiliki disiplin yang tinggi, semangat dan keberanian yang luar biasa. Selama 77 tahun pengabdiannya, TNI telah memberikan darma bakti kepada masyarakat, bangsa, dan negara. Hal tersebut dibuktikan dengan kegiatan-kegiatan yang melibatkan masyarakat mulai dari fun bike, fun walk, old bike, donor darah, panggung prajurit, dan bhakti sosial yang dimeriahkan bersama sama dengan masyarakat”, tutur Bupati Mundjidah Wahab.

“Terima kasih atas dedikasi, profesionalisme dan loyalitas jajaran TNI AU utamanya Satradar 222 yang turut mendukung program pembangunan Pemerintah Kabupaten Jombang”, tandasnya.

Peringatan TNI AU Ke 77 tahun 2023 ini mengangkat tema “Profesional, modern, dan tangguh sebagai angkatan udara yang disegani di kawasan”. Dengan tema tersebut kepada seluruh prajurit dan PNS Angkatan Udara dapat menjadi TNI AU yang modern, tangguh, dan mampu menjaga ruang udara serta transformatif menjaga kekuatan Nasional Indonesia.

Pada kesempatan tersebut Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab beserta Wakil Bupati Jombang dan jajaran Forkopimda juga menyerahkan hadiah kepada peserta, dengan hadiah utama sepeda motor.

Komandan Satuan Radar 222 Ploso Letkol Lek. Eka Yawendra Parama mengatakan bahwa sepeda santai dan jalan sehat tersebut merupakan rangkaian peringatan HUT TNI AU ke 77 yang seharusnya jatuh pada tanggal 9 April 2023 akan tetapi karena bertepatan dengan puasa Ramadhan, maka kegiatannya baru dapat dilaksanakan pada 7 Mei 2023.

“Karena peringatan HUT TNI AU ke 77 tanggal 9 April 2023 kemarin bertepatan dengan bulan suci Ramadan maka untuk memeriahkan HUT TNI AU ke 77 bersama masyarakat sekitar maka kami undur sampai hari ini 7 Mei 2023 yang masih di suasana Lebaran,” tuturnya. “Peringatan HUT TNI AU telah dilaksanakan mulai Sabtu, (6 Mei 2023) malam, dengan acara bersholawat bersama masyarakat dan tokoh agama sebanyak 2000 jemaah”, pungkas Dansatradar 222 Ploso Letkol Lek. Eka Yawendra Parama. (aan/far)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *