Warta Jombang — Kreatif, pemuda di Jombang ini menyulap limbah kayu bekas menjadi seni kerajinan Miniatur Kereta Api berkualitas jual.
Dengan mengandalkan peralatan yang seadanya dan memanfaatkan limbah kayu bekas, Feri Koirul Arif (33) warga Dusun Sambong Duran Desa / Kecamatan Jombang Jawa Timur mampu mengubah kayu bekas menjadi miniatur Kereta Api.
Limbah Kayu Bekas tersebut bisa dibentuknya menjadi beragam seni miniatur. Diantaranya mulai dari Kereta Api, Truk, Pesawat Terbang, Kendaraan Perang dan lain lain.
Sedangkan untuk harga miniaturnya ia bandrol sesuai dengan tipe dan tingkat kerumitan. Harga yang ia bandrol minimal Rp 400 ribu dan maksimal Rp 2 juta. Sedangkan untuk bahan utamanya ia membutuhkan triplek dan kayu.
“Sudah lama mas, sejak tahun 2017 saya menekuni bisnis membuat kerajinan dari kayu bekas, ya berawal dari hobi saja. Kalau untuk harganya sekitar ya sekitar Rp 300.000 (Tiga Ratus Ribu Rupiah) sampai dengan Rp 2.000.000 (Dua Juta Rupiah) tergantung tipe dan kerumitannya”, terang Feri Koirul Arif kepada WartaJombang.com Jumat, (10/5/2024).
Masih lanjut diterangkan Feri koirul Arif, Dirinya terkendala dengan peralatan dan pemasaran. Untuk pemasarannya selama ini dirinya hanya mengandalkan pesanan.
“Kalau kendalanya hanya peralatan dan pemasaran saja, selama ini si hanya mengandalkan pesanan. Jadi kalau ada pesanan ya saya buatkan”, pungkasnya. (dan/pras)
WartaJombang.com --Dalam rangka mendukung program Pemerintah Kabupaten Jombang, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang ikuti Apel Gelar Pasukan Dan Peralatan… Read More
WartaJombang.com -- Pelantikan Pimpinan Anak Cabang Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) Kecamatan Tembelang berlangsung di Pondok Pesantren Darul Ulum Kepuh… Read More
WartaJombang.com -- Dalam sesi akhir debat kedua Pemilihan Bupati Jombang 2024 yang bertempat di Ballroom Hotel Yusro, Sabtu (16/11/2024). Pasangan… Read More
WartaJombang.com -- Debat kedua Pemilihan Bupati Jombang 2024 yang di gelar di Ballroom Hotel Yusro, Sabtu (16/11/2024). Seperti di ketahui… Read More
WartaJombang.com -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang, salurkan dana Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) Batch III Kementrian BUMN Tahun… Read More
WartaJombang.com -- Setelah viral di media sosial tentang demo oleh ratusan siswa dan siswi Madrasah Aliyah (MA) Darul Faizin yang… Read More