Pemerintahan

Bupati Jombang Salurkan Bantuan Cadangan Pangan Pemerintah Di Desa Sepanyul dan Krembangan

WartaJombang.com — Secara simbolis Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab pada Senin (10/4/2023) pagi, telah menyalurkan Bantuan Pangan Beras bersumber dari program Cadangan Pangan Pemerintah Tahun 2023 Kabupaten Jombang, di Desa Sepanyul dan Desa Krembangan, Kecamatan Gudo, Kabupaten Jombang.

Ucapan selamat datang, sekaligus ucapan terima kasih disampaikan oleh kedua Kepala Desa. Baik di Sepanyul juga Desa Krembangan, dengan adanya penyaluran bantuan pangan berupa beras @10 Kg/ Kelompok Penerima Manfaat (KPM).

Bupati Mundjidah Wahab dalam sambutannya mengajak masyarakat penerima manfaat untuk senantiasa bersyukur atas upaya yang dilakukan Pemerintah. Terlebih didalam memenuhi kebutuhan beras pada Bulan Ramadhan dan jelang Hari Raya Idul Fitri.

“Alhamdulillah, disaat harga beras mulai naik, Pemerintah memberikan bantuan pangan berupa beras, semoga bantuan ini meringankan beban pengeluaran masyarakat penerima”, tutur Bupati Mundjidah Wahab.  

Sebanyak 306 KPM untuk Desa Sepanyul Gudo. Sedangkan Desa Krembangan sebanyak 271 KPM.

Masih dalam suasana bulan Ramadhan 1444H, Bupati Mundjidah Wahab juga mengingatkan kepada masyarakat untuk selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan senantiasa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan juga beramal saleh. Tetap rukun dan bahagia bersama tetangga.

Sebagaimana dilaporkan oleh Drs. Purwanto, MKP, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdakab Jombang, bahwa dasar pelaksanaan kegiatan ini adalah sesuai Peraturan Presiden Nomor 125 Tahun 2022 tentang penyelenggaraan penyaluran cadangan pangan pemerintah untuk menanggulangi termasuk dalam rangka antisipasi mitigasi dan atau pelaksanaan untuk pemberian bantuan pangan.

Selain itu juga sesuai Keputusan Kepala Badan Pangan Nasional tentang petunjuk teknis penyaluran cadangan pangan Pemerintah untuk Pemberian Bantuan Pangan tahun 2023. Serta Peraturan Badan Pangan Nasional Nomor 12 Tahun 2022 tentang penyelenggaraan cadangan beras pemerintah. (fan/far)

Recent Posts

Perhutani Jombang Bersama CV Sarana Prima Bersama Tandatangani PKS Agroforestry Tebu

WartaJombang.com -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang tanda tangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) bersama CV. Sarana Prima Bersama, pemanfaatan… Read More

3 hari ago

Pelantikan Indah Fitri Ningsih Menjadi Kasun Gempol Kerep Desa Krembangan

WartaJombang.com -- Pemerintah Desa Krembangan Kecamatan Gudo baru saja melantik Kepala Dusun Gempolkerep di Balai Desa Krembangan, Kamis (24/7/2025). Indah… Read More

3 hari ago

Konser Dialog Cinta Festival Vol 3 di Jombang Bakar Semangat Penonton

WartaJombang.com -- Suasana meriah menggema di Stadion Merdeka Jombang, minggu malam (20/7/2025), saat ribuan penonton tumpah ruah menyaksikan konser spektakuler… Read More

6 hari ago

Sedekah Bumi Desa Banjardowo Uri Uri Budaya Jolen

WartaJombang.com -- Dalam rangka mengingat jasa leluhur sekaligus sedekah Bumi, Pemerintah Desa Banjardowo Kecamatan Jombang mengadakan Karnaval Jolen pada Minggu… Read More

6 hari ago

Perhutani Jombang Bersama Polres Nganjuk Sinergi Swasembada dan Tekan Gukamhut

WartaJombang.com -- Perhutani (Kesatuan Pemangkuan Hutan) KPH Jombang, bersama Polres Nganjuk berkomitmen sukseskan ketahanan pangan nasional dan sinergi (Gukamhut) Gangguan… Read More

2 minggu ago

Perhutani dan Polres Jombang Perkuat Sinergitas

WartaJombang.com -- Perhutani (Kesatuan Pemangkuan Hutan) KPH Jombang, sinergi bersama Polres Jombang, dalam rangka sukseskan ketahanan pangan nasional, antisipasi Gukamhut… Read More

2 minggu ago