Pemerintahan

Tingkatkan Hasil Pajak, BAPENDA Jombang Pasang E-Fiskus di Hotel dan Restoran

WartaJombang.com — Dalam rangka upaya meningkatkan hasil pajak dan meminimalisir kecurangan pembayaran pajak, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Jombang mulai melakukan pemasangan E-Fiskus di Hotel dan Restoran di Seluruh Kabupaten Jombang.

Pemasangan E-Fiskus telah dilakukan Banpenda Jombang di beberapa hotel dan restoran diantaranya KFC dan Ero Pay beberapa waktu lalu. Ditahun 2022 ditargetkan pemasangan akan selesai di seluruh Hotel dan Restoran di Jombang.

Sekretaris Bapenda Jombang Joko Muji menjelaskan jika pemasangan E-Fiskus diharapkan mampu meningkatkan dan mengoptimalkan penerimaan pajak Hotel dan Restoran. Sebagai upaya pelaksanaan kegiatan Intensifikasi pajak, sehingga meminimalisir kecurangan penyetoran pajak.

“Kami berhadap dengan pemasangan E-Fiskus ini dapat meningkatkan serta mengoptimalkan pendapatan  pajak. Hal tersebut dilakukan guna meminimalisir kecurangan penyetoran pajak,” jelas Joko Muji, Jum’at (5/8/2022).

Ia menambahkan jika sistem pelayanan pelaporan dan pembayaran pajak secara online akan diterapkan, harapannya pelaporan dan pembayaran pajak lebih mudah dilakukan serta dapat dipantau secara real time .

Sebelumnya, Bapenda Jombang telah memberikan sosialisasi sistem elektronik pelaporan transaksi usaha (e-fiskus) Hotel dan Restoran di wilayah Kabupaten Jombang di ruang Soeroadiningrat 1 Pemkab Jombang (27/01/2021). Sosialisasi ini dilakukan dalam rangka penerapan pelayanan pelaporan dan pembayaran pajak online yang akan berlaku di Kabupaten Jombang.

Pemerintah Kabupaten Jombang mengungkapkan dengan Bank Jatim dalam mengimplementasikan Peraturan Bupati Jombang Nomor 83 Tahun 2020 tentang Sistem Elektronik Pajak Daerah, dengan menyediakan aplikasi transaksi bisnis “E-FISKUS”, yang sekaligus bermanfaat bagi hotel & restoran di Kabupaten Jombang dalam menyatukan transaksi usaha yang sesuai secara online. (pras/w2)

Recent Posts

KPH Perhutani Jombang Hadiri Apel Gelar Pasukan dan Peralatan Penanggulangan Bencana di Jombang

WartaJombang.com --Dalam rangka mendukung program Pemerintah Kabupaten Jombang, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang ikuti Apel Gelar Pasukan Dan Peralatan… Read More

4 hari ago

Pengurus Anak Cabang Pergunu Kecamatan Tembelang Resmi Dilantik

WartaJombang.com -- Pelantikan Pimpinan Anak Cabang Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) Kecamatan Tembelang berlangsung di Pondok Pesantren Darul Ulum Kepuh… Read More

6 hari ago

Paslon 01 Sentil Soal Angka Stunting Di Mojokrapak, Paslon 02 : Ini Seharusnya Menjadi Tanggung Jawab Bersama Termasuk Pemerintah Daerah

WartaJombang.com -- Dalam sesi akhir debat kedua Pemilihan Bupati Jombang 2024 yang bertempat di Ballroom Hotel Yusro, Sabtu (16/11/2024). Pasangan… Read More

6 hari ago

Debat Pilbup Kedua Jombang, Dua Paslon Berbeda Pendapat Terkait Tambang Galian C

WartaJombang.com -- Debat kedua Pemilihan Bupati Jombang 2024 yang di gelar di Ballroom Hotel Yusro, Sabtu (16/11/2024). Seperti di ketahui… Read More

6 hari ago

Perhutani Jombang Salurkan Dana TJSL 150 Juta Untuk Sarana Prasarana Musola dan Penerangan Jalan

WartaJombang.com -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang, salurkan dana Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) Batch III Kementrian BUMN Tahun… Read More

1 minggu ago

Didemo Siswa di Jombang, Kepala Sekolah MA Darul Faizin Beberkan Beberapa Penjelasan

WartaJombang.com -- Setelah viral di media sosial tentang demo oleh ratusan siswa dan siswi Madrasah Aliyah (MA) Darul Faizin yang… Read More

1 minggu ago