Peristiwa

Bupati Jombang Hadiri Pengajian Isro Mi’raj di Masjid Agung Baitul Mukminin

WartaJombang.com – Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab menghadiri Pengajian Umum di Masjid Agung Baitul Mukminin Alon Alon Kabupaten Jombang dalam rangka Peringatan Isro Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 H, Jum’at (25/2/2022).

Pengajian menghadirkan pembicara Prof. Dr. KH. Ali Maschan Moesa, M.Si dari Surabaya tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Jombang Sumrambah, Forkopimda, serta Kepala OPD dan aparatur dilingkup Pemkab Jombang.

Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima dan apresiasi kepada segenap panitia juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Prof. Dr. KH. Ali Maschan Moesa, M.Si dari Surabaya selaku pembicara yang telah berkenan memberikan pencerahan ditengah pandemi Covid-19.

“Atas nama pemerintah Kabupaten Jombang, saya sampaikan sugeng rawuh kepada Prof. Dr. KH. Ali Maschan Moesa dari Surabaya selaku pembicara pada Pengajian Dalam Rangka Peringatan Isro Mi’raj di Masjid Agung Baitul Mukminin Kabupaten Jombang”, tutur Bupati Mundjidah Wahab.

“Tentunya mutiara hikmah dan tausiyah Bapak Kyai sangatlah kami nantikan guna menambah khasanah ilmu dan pemahaman kami dalam Islam”, tambahnya.

Bupati berpesan kepada jamaah yang hadir menyampaikan terima kasih atas kehadiran  dapat mengisi masa pandemi  ini dengan meningkatkan amal ibadah dengan tetap menjaga Protokol Kesehatan dengan baik. “Pada setiap menggelar pengajian tetap harus prokes, dan jaga jarak nggih, karena pandemi belum usai”, pesan Bupati Mundjidah Wahab

Bupati juga berharap semua yang hadir dapat mengambil ilmu dan melaksanakan apa yang ada didalam perintah Isra’ Mi’raj sebagaimana yang akan disampaikan pembicara.

“Dengan senantiasa mengambil hikmah dari suatu peristiwa, kita berharap dapat berbuat, berkarya, berbakti dan mengabdi secara kaffah serta lebih ikhlas, tulus lahir batin serta hanya mengharap ridho-nya. Dengan demikian kualitas ibadah kita akan terus meningkat menuju ke arah yang lebih baik”, pungkas Bupati Jombang.(aan)

Recent Posts

Incumbent Berpeluang Lanjut Dua Periode Pada Pilkada Jombang 2024

Warta Jombang -- Pilkada Jombang 2024, Incumbent masih berpeluang untuk melanjutkan progres pembangunannya di Kabupaten Jombang. Hal itu disampaikan Wakil… Read More

2 minggu ago

Hak Jawab, Manajer Afco: Kami Tidak Menjual Produk Kedaluarsa dan Tidak Berizin

Warta Jombang -- Pihak Afco Fresh menepis atas hasil temuan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Jombang yang telah melakukan… Read More

4 minggu ago

TPID Jombang Temukan Mamin Kedaluarsa dan Tak Berizin Saat Sidak Sambut Hari Raya Idul Fitri 2024

Warta Jombang -- Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) lakukan Inspeksi medadak (sidak) makanan dan minuman (mamin) sambut Idul Fitri 2024… Read More

4 minggu ago

Perhutani KPH Jombang Gelar Doa Bersama Peringati Hari Jadi Perhutani Yang ke 63 Tahun

Warta Jombang -- Perhutani KPH Jombang (Kesatuan Pemangkuan Hutan) Peringati Hari Jadi ke 63 jatuh pada tanggal 29 Maret 2024,… Read More

1 bulan ago

Polres Jombang Musnahkan Ribuan Botol Miras dan Tetapkan Dua Tersangka

Warta Jombang -- Polres Jombang memusnahkan barang bukti berupa ribuan botol miras setelah melakukan penggrebekan pada tempat karaoke berkedok cafe… Read More

1 bulan ago

Polres Jombang Berhasil Amankan 1.650 Botol Miras dan 7 Penjual

Warta Jombang -- Polres Jombang mulai getol memberantas peredaran minuman keras (miras) dengan membentuk Timsus Saber Miras. Selama 2 hari… Read More

1 bulan ago