Peristiwa

Kapolres Jombang Terima Penghargaan dari PT PLN (Persero) Jawa Timur

JOMBANG, WartaJombang.com – PT PLN (Persero) Unit Induk distribusi Jawa Timur memberikan penghargaan kepada Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho sebagai bentuk dukungan dan partisipasi yang selama ini telah terjalin dengan baik.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Manager PLN Jombang Baskoro Ocky Widakdo di Lobby Polres Jombang, Jumat (05/11/2021). Penghargaan tersebut diberikan karena peran aktif Polres Jombang dalam bersinergi dengan PT PLN (Persero) Jawa Timur Kategori stakholder terbaik unit pelaksana tahun 2021.

“Harapan kami dari PT PLN (Persero) Jawa Timur agar terus ditingkatkan hubungan yang baik ini, dan sinergitas yang telah terjalin baik selama ini terus dipupuk silahturrahmi,” kata Baskoro.

Sementara itu Kapolres Jombang mengungkapkan, penghargaan atau reward itu sebuah kehormatan dan kebanggan bagi Polres Jombang. Pemberian penghargaan dari PT PLN itu merupakan tantangan tugas kedepan untuk lebih ditingkatkan dalam melayani masyarakat.

Foto bersama Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho bersama rombongan PT. PLN (Persero) Jawa Timur di Mapolres Jombang.(wartajombang.com/aan)

“Kita semua wajib untuk terus menjaga agar listrik kita tetap menyala, harapan kita hubungan kerja sama ini terus ditingkatkan dan hubungan kerja di bidang keamanan semakin baik,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, pihak PT PLN (Persero) Jawa Timur juga memberikan piagam penghargaan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat sebagai upaya mencegah penularan Covid-19.(aan)

Recent Posts

LSM GeNaH Akan Laporkan 2 Proyek Rabat Beton Desa Tebel

WartaJombang.com -- Kualitas buruk pada 2 proyek rabat beton Desa Tebel Kecamatan Bareng Kabupaten Jombang akan di laporkan ke Aparat… Read More

1 hari ago

Dua Proyek Rabat Beton Desa Tebel Rusak Parah

WartaJombang.com -- Diberitakan sebelumnya (16/10) oleh proyek Rabat beton Desa Tebel Kecamatan Bareng Kabupaten Jombang yang sudah rusak parah pada… Read More

1 hari ago

Rusak Parah! Proyek Rabat Beton Desa Tebel Terindikasi Proyek Gagal

WartaJombang.com - Belum genap 2 tahun Proyek rabat beton Desa Tebel Kecamatan Bareng Kabupaten Jombang sudah rusak parah. Terlihat beberapa… Read More

2 hari ago

Keluar Masuk Penjara, Pelaku Penipuan dan Penggelapan Kambing Diringkus

WartaJombang.com -- Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Jombang berhasil mengungkap kasus tindak pidana penipuan dan/atau penggelapan yang dilakukan oleh seorang… Read More

3 hari ago

Perhutani Jombang Perkuat Sinergitas Dengan Kejaksaan Negeri

WartaJombang.com -- Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang perkuat sinergi dengan Kejaksaan Negeri (Kejari) Jombang, jalin komunikasi melanjutkan Nota… Read More

4 hari ago

Ditemukan Lagi, Proyek Tahun 2024 TPT Desa Selorejo Ambrol

WartaJombang.com -- Proyek Tembok Penahan Tanah (TPT) Desa Selorejo Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang menjadi sorotan warga, Pasalnya proyek yang baru… Read More

1 minggu ago