Pemerintahan

Bupati Mundjidah Wahab Serahkan 200 SK Kenaikan Pangkat ASN Pemkab Jombang

WartaJombang.com — Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab serahkan Surat Keputusan (SK) Kenaikan Pangkat (KP) Periode 1 Oktober 2022 ASN lingkup Pemkab Jombang dilaksanakan di Pendopo Kabupaten Jombang pada Rabu (28/9/2022) siang.

Pada kesempatan ini sebanyak 200 orang menerima SK Kenaikan Pangkat, terdiri dari 17 orang golongan IV, 183 orang golongan III.

Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab menyerahkan secara simbolis SK Kenaikan Pangkat kepada Drs. Bambang Sriyadi M.Si Sekretaris DPRD Kabupaten Jombang; Dra. Enggar Imawati , Pengawas Sekolah Ahli Madya; dan Fatimah Aprilia Wijaya S.STP Pengelola Penyelenggaraan Diklat BKPSDM.

Momentum ini tentu menjadi kebahagiaan dan kebanggaan tersendiri bagi para penerima SK Kenaikan Pangkat yang tentunya akan diikuti dengan peningkatan kesejahteraan, kepegawaian, maupun karir, tutur Bupati Jombang Mundjidah Wahab mengawali sambutannya.

“Untuk saudara-saudara yang pada hari ini menerima Surat Keputusan Kenaikan Pangkat Periode 1 Oktober 2022 Aparatur Sipil Negara lingkup Pemerintah Kabupaten Jombang”, tutur Bupati Mundjidah Wahab

Bupati berharap dengan diterimanya SK Kenaikan Pangkat ini dapat mendorong, memotivasi dan meningkatkan kinerja para ASN lingkup Pemkab Jombang serta meningkatkan semangat dalam mengabdi kepada bangsa dan negara.

“Saya berharap mampu mewujudkan tujuan reformasi yakni menjalankan tata kelola pemerintahan yang baik, produktif, berintegritas tinggi dan memberikan pelayanan prima pada kinerja yang profesional, komitmen pada kepentingan rakyat, serta akuntabilitas sesuai dengan zaman. menggali potensi yang ada di Kabupaten Jombang guna mewujudkan Jombang yang Berkarakter dan Berdaya Saing”, pungkasnya.

Hadir dalam acara ini Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang, Agus Purnomo; Staf Ahli, Asisten, Kepala BKPSD, beserta jajaran Kepala OPD terkait lingkup Pemerintah Kabupaten Jombang.(aan/pras)

Recent Posts

Hasil Mediasi Warga Karangpakis Dengan CV Aisyah Anugerah Mulya Kabuh

WartaJombang.com -- Sempat memanas suasana mediasi antara perwakilan warga Desa Karangpakis Kecamatan Kabuh dengan CV Aisyah Anugerah Mulya, akhirnya mendapatkan… Read More

1 hari ago

Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Desa Karangpakis Mediasi Dengan CV Aisyah Anugerah Mulya

WartaJombang.com -- Perwakilan warga Desa Karangpakis Kecamatan Kabuh Kabupaten Jombang Jawa Timur menggelar mediasi di kantor Desa setempat, Jumat, (17/5/2024)… Read More

1 hari ago

Kapolres Pimpin Sertijab 8 Pejabat Utama dan Kapolsek Jajaran Polres Jombang

Warta Jombang -- Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi, memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) dua Kabag, tiga Kasat, tujuh… Read More

6 hari ago

Polres Jombang Amankan Ratusan Botol Miras dan Seorang Pemuda

Warta Jombang -- Polres Jombang menggerebek sebuah rumah warga yang digunakan sebagai tempat penyimpanan minuman keras (miras) pada Sabtu (11/4/2024)… Read More

6 hari ago

Kerajinan Miniatur Dari Limbah Kayu Ala Pemuda Sambong Duran Jombang

Warta Jombang -- Kreatif, pemuda di Jombang ini menyulap limbah kayu bekas menjadi seni kerajinan Miniatur Kereta Api berkualitas jual.… Read More

1 minggu ago

Incumbent Berpeluang Lanjut Dua Periode Pada Pilkada Jombang 2024

Warta Jombang -- Pilkada Jombang 2024, Incumbent masih berpeluang untuk melanjutkan progres pembangunannya di Kabupaten Jombang. Hal itu disampaikan Wakil… Read More

4 minggu ago