Pemerintahan

Pemkab Jombang Raih Bea Cukai Kediri Award Sebagai Pengelola DBHCHT Terbaik 2021

WartaJombang.com — Bea Cukai Kediri Award 2022 yang diselenggarakan secara online dan disiarkan secara live di Kanal Youtube Bea Cukai Kediri, pada Rabu (9/3/2022) memberikan penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten Jombang sebagai Pengelola DBHCHT Terbaik Tahun 2021.

Disampaikan Kepala Bea Cukai Kediri, Sunaryo, acara ini sebagai wujud apresiasi atas kerja sama, sinergi, dan kontribusi seluruh pengguna jasa dan Pemerintah Daerah. Sehingga, penerimaan dan capaian kinerja Bea Cukai Kediri tahun 2021 sesuai dengan target.

“Selamat atas raihan yang berhasil diperoleh para pemenang kategori dalam Award kali ini. Semoga sinergi dan prestasi yang telah dicapai dapat dipertahankan dan dapat semakin ditingkatkan,” kata Sunaryo.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Jombang dan masyarakat, Hj. Mundjidah Wahab Bupati Jombang menyampaikan ucapan terimakasih atas penghargaan dan apresiasi dari Bea Cukai Kediri.

“Semoga kerjasama dan sinergisitas ini terus berkelanjutan dan memberikan manfaat bagi masyarakat Kabupaten Jombang”, tutur Bupati Mundjidah Wahab

Bupati juga berharap atas apresiasi ini akan terus memacu kinerja Pemerintah Kabupaten Jombang didalam mengelola DBHCHT. “Terus pertahankan kinerja yang sudah baik ini, dengan harapan akan jauh lebih baik lagi didalam mengelola DBHCHT  sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang diamanahkan, pungkas Bupati Jombang.

Dari 12 perusahaan peraih “Bea Cukai Kediri Award 2022”, Pemerintah Kabupaten Jombang antara lain menerima kategori sbb:

1. “Pengelola DBHCHT Terbaik Tahun 2021” – diberikan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Jombang.

2. “Perencana Pemesanan Pita Cukai (P3C) Terbaik Tahun 2021” – diberikan kepada PR Sehat Tentrem Jaya Lestari.

3. “Kontributor Bea Masuk Terbesar Tahun 2021” – diberikan kepada PT. Cheil Jedang Indonesia.

4. “Kontributor Devisa Ekspor Terbesar 2021”- diberikan kepada PT. Cheil Jedang Indonesia.

Recent Posts

KPH Perhutani Jombang Hadiri Apel Gelar Pasukan dan Peralatan Penanggulangan Bencana di Jombang

WartaJombang.com --Dalam rangka mendukung program Pemerintah Kabupaten Jombang, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang ikuti Apel Gelar Pasukan Dan Peralatan… Read More

3 hari ago

Pengurus Anak Cabang Pergunu Kecamatan Tembelang Resmi Dilantik

WartaJombang.com -- Pelantikan Pimpinan Anak Cabang Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) Kecamatan Tembelang berlangsung di Pondok Pesantren Darul Ulum Kepuh… Read More

5 hari ago

Paslon 01 Sentil Soal Angka Stunting Di Mojokrapak, Paslon 02 : Ini Seharusnya Menjadi Tanggung Jawab Bersama Termasuk Pemerintah Daerah

WartaJombang.com -- Dalam sesi akhir debat kedua Pemilihan Bupati Jombang 2024 yang bertempat di Ballroom Hotel Yusro, Sabtu (16/11/2024). Pasangan… Read More

5 hari ago

Debat Pilbup Kedua Jombang, Dua Paslon Berbeda Pendapat Terkait Tambang Galian C

WartaJombang.com -- Debat kedua Pemilihan Bupati Jombang 2024 yang di gelar di Ballroom Hotel Yusro, Sabtu (16/11/2024). Seperti di ketahui… Read More

5 hari ago

Perhutani Jombang Salurkan Dana TJSL 150 Juta Untuk Sarana Prasarana Musola dan Penerangan Jalan

WartaJombang.com -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang, salurkan dana Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) Batch III Kementrian BUMN Tahun… Read More

7 hari ago

Didemo Siswa di Jombang, Kepala Sekolah MA Darul Faizin Beberkan Beberapa Penjelasan

WartaJombang.com -- Setelah viral di media sosial tentang demo oleh ratusan siswa dan siswi Madrasah Aliyah (MA) Darul Faizin yang… Read More

1 minggu ago