Pemerintahan

Pemkab Jombang Raih Bea Cukai Kediri Award Sebagai Pengelola DBHCHT Terbaik 2021

WartaJombang.com — Bea Cukai Kediri Award 2022 yang diselenggarakan secara online dan disiarkan secara live di Kanal Youtube Bea Cukai Kediri, pada Rabu (9/3/2022) memberikan penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten Jombang sebagai Pengelola DBHCHT Terbaik Tahun 2021.

Disampaikan Kepala Bea Cukai Kediri, Sunaryo, acara ini sebagai wujud apresiasi atas kerja sama, sinergi, dan kontribusi seluruh pengguna jasa dan Pemerintah Daerah. Sehingga, penerimaan dan capaian kinerja Bea Cukai Kediri tahun 2021 sesuai dengan target.

“Selamat atas raihan yang berhasil diperoleh para pemenang kategori dalam Award kali ini. Semoga sinergi dan prestasi yang telah dicapai dapat dipertahankan dan dapat semakin ditingkatkan,” kata Sunaryo.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Jombang dan masyarakat, Hj. Mundjidah Wahab Bupati Jombang menyampaikan ucapan terimakasih atas penghargaan dan apresiasi dari Bea Cukai Kediri.

“Semoga kerjasama dan sinergisitas ini terus berkelanjutan dan memberikan manfaat bagi masyarakat Kabupaten Jombang”, tutur Bupati Mundjidah Wahab

Bupati juga berharap atas apresiasi ini akan terus memacu kinerja Pemerintah Kabupaten Jombang didalam mengelola DBHCHT. “Terus pertahankan kinerja yang sudah baik ini, dengan harapan akan jauh lebih baik lagi didalam mengelola DBHCHT  sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang diamanahkan, pungkas Bupati Jombang.

Dari 12 perusahaan peraih “Bea Cukai Kediri Award 2022”, Pemerintah Kabupaten Jombang antara lain menerima kategori sbb:

1. “Pengelola DBHCHT Terbaik Tahun 2021” – diberikan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Jombang.

2. “Perencana Pemesanan Pita Cukai (P3C) Terbaik Tahun 2021” – diberikan kepada PR Sehat Tentrem Jaya Lestari.

3. “Kontributor Bea Masuk Terbesar Tahun 2021” – diberikan kepada PT. Cheil Jedang Indonesia.

4. “Kontributor Devisa Ekspor Terbesar 2021”- diberikan kepada PT. Cheil Jedang Indonesia.

Recent Posts

Perhutani Jombang Peringati Harlah SEKAR Ke 21

WartaJombang.com -- Dalam rangka hari jadi Sekar ke-21, 11 Januari 2026, DPD Sekar (Serikat Karyawan) Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH)… Read More

5 jam ago

Setubuhi Anak Tiri Sejak 2020, Ayah di Jombang Diringkus Polisi

WartaJombang.com – Satreskrim Polres Jombang berhasil mengungkap kasus tindak pidana asusila yang melibatkan seorang ayah tiri terhadap anak di bawah… Read More

6 hari ago

Perhutani Jombang Bagikan 2026 Berbagai Bibit Buah Buahan Ke Pengguna Jalan

WartaJombang.com -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang awali pekerjaan tahun 2026, bagikan 2026 plances bibit stek sambung buah buahan… Read More

1 minggu ago

Polres Jombang Ungkap Jaringan Budidaya Ganja di Jombang, 156 Tanaman Ganja Di Amankan dari Empat Tersangka

WartaJombang.com -- Polres Jombang melalui Satreskoba (Satuan Reserse Narkoba) berhasil membongkar praktik budidaya narkotika golongan 1 jenis ganja di wilayah… Read More

4 minggu ago

Perhutani Jombang Tanam 47 Ribu Pohon di Hutan Lebak Jabung

WartaJombang.com -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang Gandeng Muspika Wonosalam dan Pemerintah Desa Sumberejo penghijauan bersama tanam 47.080 pohon,… Read More

4 minggu ago

Perhutani Jombang dan TNI Tanam Ribuan Tanaman Jati

WartaJombang.com -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang kolaborasi bersama TNI, gelar tanam 4 ribu bibit jati, di musim tanam… Read More

1 bulan ago