Bus DAMRI saat beroprasi di Utara Brantas.
PLOSO, WartaJombang.com — Tidak hanya masyarakat Kabupaten Jombang yang ada diwilayah Mojoagung – Wonosalam yang dapat menikmati angkutan Bus DAMRI. Kini masyarakat diwilayah Utara Brantas juga dapat menikmati angkutan Bus DAMRI.
Beropasinya Bus DAMRI di Utara Brantas sebagai angkutan perintis dengan trayek Terminal Ploso – RSUD Ploso – Kec. Plandaan – Tanjung Wadung – Marmoyo dan rute sebaliknya per hari ini Kamis, (3/2/2022).
Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Perhubungan Hartono, S.Sos, MM. Bahwa mulai Kamis 3 Pebruari 2022 telah dioperasikan Angkutan Umum (Bus DAMRI ) dengan rute: Terminal Ploso – RSUD Ploso – Kec. Plandaan – Tanjung Wadung – Marmoyo, Untuk rute baliknya lewat: Marmoyo – Tanjung Wadung – SMAN Kabuh – Terminal Ploso, (2 PP). Hal ini perlu diketahui oleh para Kepala Desa setempat yang dilalui Bus DAMRI juga masyarakat.
“Alhamdulillah mulai hari, Kamis 3 Pebruari 2022 ada satu unit Bus DAMRI yang mengambil trayek perjalanan dengan rute: Terminal Ploso – RSUD Ploso – Kec. Plandaan – Tanjung Wadung – Marmoyo, untuk rute baliknya lewat: Marmoyo – Tanjung Wadung – SMAN Kabuh – Terminal Ploso, (2 PP). Untuk taripnya hanya 5 ribu rupiah flat sekali jalan. Semoga dengan adanya Bus DAMRI ini memberikan manfaat bagi masyarakat,” tutur Hartono Kadishub Jombang.
Bus DAMRI akan beroperasi dengan 2 kali start yakni mulai jam 07.00 WIB. Sedangkan untuk trip kedua sekitar jam 11.00 WIB.
WartaJombang.com - Demi mewujudkan akses air bersih dan aman untuk di konsumsi, Pemerintah Kabupaten Jombang bersama dengan Perumda Tirta Kencana… Read More
WartaJombang.com -- Proyek pembangunan saluran drainase lingkungan Dusun Plumpang Wetan Desa Daditunggal Kecamatan Ploso Kabupaten Jombang baru dikerjakan sudah rusak.… Read More
WartaJombang.com -- Pemerintah Desa Kedungbetik memberikan tanggapan terkait kondisi rabat jalan lingkungan di Dusun Ngemprak yang baru saja selesai dibangun… Read More
WartaJombang.com -- Menanggapi proyek mangkrak dan dugaan mark up anggaran proyek gapura Desa Kebontemu Kecamatan Peterongan Kabupaten Jombang Dinas Pemberdayaan… Read More
WartaJombang.com -- Proyek rabat beton Jalan lingkungan Desa Kedungbetik Kecamatan Kesamben Kabupaten Jombang akan dilaporkan ke aparat penegak hukum. Menanggapi… Read More
WartaJombang.com -- Proyek gapura Desa Kebontemu Kecamatan Peterongan Kabupaten Jombang senilai 100 juta mangkrak. Terpantau proyek Gapura Desa Kebontemu tidak… Read More