Pemerintahan

Program KOTAKU di Jombang Sudah Sesuai Target Pemerintah Provinsi dan Pusat

JOMBANG, WartaJombang.com — Pemerintah Kabupaten Jombang melalui Dinas Perumahan dan Permukiman secara intensif mendukung kelancaran pelaksanaan program KOTAKU di Kabupaten Jombang tahun 2021 sejalan dengan target Kerja Pemerintah Propinsi dan Pemerintah Pusat salah satunya adalah melakukan monitoring sebagai bahan masukan atas pelaksanaan di lapangan.

Kepala Bidang Pengembangan Kawasan Permukiman Dinas Perumahan dan Permukiman Kabupaten Jombang Syaiful Anwar menerangkan, dalam rangka menyukseskan Program KOTAKU di Kabupaten Jombang pihaknya secara rutin melakukan monitoring di setiap pekerjaan yang sedang atau akan berlangsung.

“Kita lakukan monitoring Material Paving yang Akan di Pasang di Kegiatan KOTAKU Ds. Plosogeneng Kec. Jombang dan Kegiatan KOTAKU Ds. Keras Kec. Diwek agar program ini sejalan dengan target Pemerintah Propinsi maupun Pusat,” terangnya, Senin (05/07/2021).

Ia menjelaskan jika Pelaksanaan penanganan Kumuh harus bersinergi antara Pemerintah Kabupaten, Provinsi dan Pusat. Sesuai Arahan Presiden, untuk RPJMN Tahun 2020 – 2024 harus memenuhi 5 hal yaitu:

  1. Terukur: Target dan outcome atau dampak harus terukur  untuk rakyat, dapat dimonitor dan menjadi pegangan  bersama.
  2. Jelas dan Terarah: Dilengkapi dengan data, Peta jalan, tahapan  yang jelas, realistis, bisa dilakukan, tidak abstrak, dan tidak  normatif.
  3. RPJMN sebagai pedoman bersama: Tidak ada visi misi  Menteri, seluruh jajaran harus mengacu pada RPJMN dan  seluruhnya tersambung dalam satu garis lurus dari pusat  sampai ke daerah.
  4. Penganggaran dapat sinkron dengan RPJMN: Apa yang  dikerjakan kementerian tidak boleh berbeda dari RPJMN. Kementerian Keuangan harus menjadi tangannya Presiden  dalam memastikan RPJMN terwujud dalam rencana Sinergi Vertikal dan Horizontal.
  5. Sinergi antara lintas Kementerian atau lembaga dan pemerintah daerah. Tidak melangkah sendiri-sendiri.

Menurutnya, Lanjut Syaiful Anwar, Arah Kebijakan Penanganan Perumahan Kumuh dan Permukiman Kumuh bertujuan agar terwujudnya pembangunan yang lebih merata dan berkeadilan.

“Terpenuhnya kebutuhan hunian yang dilengkapi dengan prasarana dan sarana pendukungnya bagi seluruh masyarakat yang di dukung oleh system pembiayaan perumahan jangka panjang yang berkelanjutan, efesien dan akuntabel untuk terwujudnya perumahan kumuh dan permukiman kumuh,” paparnya.

Sejauh ini, masih Syaiful Anwar, program KOTAKU di Kabupaten Jombang telah sejalan dengan Target Kerja Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat dengan pola penanganan yang sudah sesuai dengan RPJMN 2020-2024.(pras)

Recent Posts

Perhutani Ikuti Penanaman Jagung Serentak Kuartal III Yang Diselenggarakan Polres Jombang

WartaJombang.com -- Plt Administratur KPH Jombang Enny Handhayany Y.S mengikuti penanaman jagung serentak Kuartal III di lahan perhutanan sosial guna… Read More

5 hari ago

Kapolres Jombang Apresiasi Seluruh Pihak, Pengamanan Pengesahan Warga Baru PSHT Parluh 16 Cabang Jombang Berjalan Kondusif

WartaJombang.com -- Kegiatan pengesahan warga baru Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Parluh 16 Cabang Jombang tahun 2025 yang dilaksanakan di… Read More

5 hari ago

Kesiapan Pengamanan Pengesahan Warga Baru PSHT, Kapolres Jombang Periksa Kendaraan Dinas dan Kelengkapan

WartaJombang.com -- Dalam rangka memastikan kesiapan pengamanan kegiatan pengesahan warga baru Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) yang akan dilaksanakan di… Read More

2 minggu ago

Perhutani Jombang Bersama Yayasan Soerjo Modjopahit Tandatangani PKS Pembangunan Taman Budaya

WartaJombang.com -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang mendukung Yayasan Soerjo Modjopahit (YSM), dengan tanda tangani Perjanjian Kerja Sama (PKS)… Read More

2 minggu ago

Tasyakuran 100 Hari Kerja Bupati Jombang, Layanan Publik Inovatif Sabdopalon Jadi Program Unggulan

WartaJombang.com -- Bupati Jombang H. Warsubi kembali menunjukkan komitmennya terhadap kemajuan dan kesejahteraan rakyat dengan menggelar tasyakuran 100 hari kerja… Read More

1 bulan ago

Dugaan Pungli RA Al Hikmah Balongrejo Akan Dilaporkan ke APH

WartaJombang.com --  Yayasan Al Hikmah Desa Balongrejo Kecamatan Sumobito Kabupaten Jombang pada Program RA Al Hikmah akan dilaporkan ke Aparat… Read More

2 bulan ago