Pemerintahan

Wakil Bupati Beserta Forkopimda Jombang Ikuti Upacara Hari Lahir Pancasila Secara Virtual

JOMBANG — Wakil Bupati Sumrambah bersama, Forkopimda Kabupaten Jombang, Sekda, Staf Ahli, dan Kepala OPD Pemkab Jombang dan seluruh jajaran Kepala OPD, Pejabat Struktural, Camat mengikuti Upacara Hari Lahir Pancasila yang diselenggarakan dari halaman Gedung Pancasila Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat di ruang Media Center Kantor Sekretariat Pemerintah Kabupaten Jombang, pada Selasa (01/06/2021).

Wakil Bupati dan juga Forkopimda Jombang mengikuti upacara dengan kitmat, dipimpin langsung Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo bergabung secara virtual melalui Istana Kepresidenan Bogor. Dalam amanatnya, Presiden RI, Joko Widodo, walaupun Pancasila telah menyatu dalam kehidupan, namun masih banyak tantangan yang berada. Peringatan hari lahir Pancasila pada 1 Juni harus benar-benar dapat mengokohkan nilai-nilai Pancasila dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Walaupun Pancasila telah menyatu dalam kehidupan kita sepanjang Republik Indonesia berdiri, namun tantangan yang meskipun Pancasila lebih ringan. Globalisasi dan interaksi antar belahan dunia tidak serta merta menyampaikan pandangan dan kebersamaan.

“Yang harus kita waspadai adalah persaingan dan kompetisi, termasuk rivalitas antara pandangan, rivalitas antara nilai-nilai dan rivalitas antar ideologi-ideologi transnasional cenderung meningkat memasuki berbagai lini kehidupan masyarakat dengan berbagai cara dan berbagai strategi ilmu pengetahuan dan teknologi juga mempengaruhi lingkungan kontestasi ideologi,” tutur Presiden Jokowi.

Presiden juga, dengan berkembangnya teknologi di masa kini memudahkan seluruh rakyat Indonesia untuk berdialog dan dapat diandalkan dengan mudah dan cepat, sehingga bisa digunakan oleh ideologi transnasional agar merambah ke seluruh pelosok Indonesia.

“Revolusi industri 4.0 telah menyediakan berbagai manfaat dalam berdialog dalam A dan terorganisasi dalam skala besar lintas negara. Ketika konektivitas melanda dunia maka interaksi antar dunia juga akan semakin mudah dan cepat kemudian dapat digunakan oleh ideologi transnasional untuk merambah ke seluruh pelosok Indonesia ke seluruh kalangan dan usia tidak mengenal lokasi dan waktu, kecepatan ekspansi ideologi transnasional radikal bisa melampaui standar normal ketika memanfaatkan mengganggu teknologi ini,” tegasnya.

“Saudara-saudara sebangsa dan setanah air, menghadapi semua ini, perluasan dan pendalaman nilai-nilai Pancasila tidak bisa dilakukan dengan cara-cara biasa, diperlukan cara-cara baru yang luar biasa memanfaatkan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi terutama revolusi industri 4.0, sekaligus Pancasila harus menjadi pondasi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang keIndonesiaan, ”tambahnya.

Diakhir amanatnya, Presiden Jokowi berpesan kepada seluruh Rakyat Indonesia bersatu padu memperkokoh nilai Pancasila dalam mewujudkan Indonesia Maju.

“Saya mengajak seluruh aparat pemerintahan, tokoh agama, tokoh masyarakat, para pendidik kaum profesional generasi muda Indonesia dan seluruh rakyat Indonesia untuk bersatu padu dan bergerak aktif memperkokoh nilai-nilai Pancasila dalam mewujudkan Indonesia maju yang kita cita-citakan,” ujarnya.(war)

Recent Posts

Kapolres Jombang Bagikan Helm dan Kacamata Gratis

WartaJombang.com -- Kapolres Jombang, AKBP Ardi Kurniawan menunjukkan kepeduliannya terhadap keselamatan pemudik dengan membagikan helm dan kacamata gratis di tengah… Read More

4 jam ago

Ngeri, Tunjangan Rumah Dinas DPRD Jombang Bikin Mlongo

WartaJombang.com -- Ketua Solidaritas Wartawan Jombang (SWJ), Hendro Suprasetyo, mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang untuk segera merealisasikan pembangunan rumah dinas… Read More

1 minggu ago

IKA Unair Jombang Gelar Tiga Kegiatan Bakti Sosial Ramadhan Untuk Yatim dan Dhuafa

WartaJombang.com – Ikatan Alumni Universitas Airlangga (IKA Unair) cabang Jombang menggelar tiga kegiatan bakti sosial selama bulan Ramadhan 1446 H,… Read More

1 minggu ago

Efisiensi Anggaran, Pemkab Jombang Didesak Harus Segera Sediakan Rumah Dinas Untuk Anggota DPRD

WartaJombang.com -- Ketua Solidaritas Wartawan Jombang (SWJ), Hendro Suprasetyo, mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang untuk segera merealisasikan pembangunan rumah dinas… Read More

1 minggu ago

Diwarnai Bakar Ban, Puluhan Mahasiswa Demo DPRD Jombang Tolak Revisi UU TNI

WartaJombang.com -- Puluhan mahasiswa dari berbagai Kampus di Jombang menggelar aksi demonstrasi menolak Revisi Undang-Undang Tentara Nasional Indonesia (UU TNI)… Read More

1 minggu ago

Polres Jombang Bersama TNI Gelar Buka Puasa Bersama

WartaJombang.com -- Polres Jombang bersama TNI menggelar acara buka puasa bersama, hal ini sebagai bagian dari upaya mempererat komunikasi dan… Read More

1 minggu ago