Peristiwa

Rayakan HUT ke 80 RI, Pemdes Panglungan Gelar Karnaval

WartaJombang.com – Dalam rangka merayaktan hari ulang tahun republik indonesia ke 80 tahun Pemdes Panglungan Kecamatan Wonosalam Jombang menggelar festival karnaval pada sabtu (23/08/2025) Siang.

Acara Pawai budaya tersebut digelar untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-80 Kemerdekaan RI di Desa Panglungan, Para peserta dari berbagai Rt di desa Panglungan menyuguhkan ke kreativitasannya dalam memadukan kostum dan menghias kendaraan.

Turut hadir dalam acara tersebut Camat Wonosalam, Kepala Desa Panglungan, Kapolsek Wonosalam, Danramil Wonosalam, Peserta Karnaval, Para tamu undangan dan penonton dari berbagai daerah.

Perpaduan kostum adat dari berbagai daerah di indonesia menjadikan daya tarik tersendiri kepada penonton, Terlebih iringan music mampu membuat penonton larut dalam acara tersebut.

Ferdi (30), Warga Mojowarno mengaku jauh jauh dari Mojowarno datang ke Desa Panglungan hanya untuk menonton Acara Pawai Budaya Panglungan, Ia mengaku penasaran dengan ragam tema yang di suguhkan para peserta.

“Seruu!, Para peserta berlomba menyuguhkan tema dari berbagai daerah dan masing masing peserta memiliki ciri khas tersendiri dalam memadukan kostum dan tarian,” Ucap ferdi saat di temui di lokasi karnaval.

Sementara itu Kepala Desa Panglungan Sugiat mengaku acara festival karnaval tersebut di gelar sebagai bentuk guyup rukun antara warga panglungan dalam merayakan HUT RI Ke 80.

“Sebelumnya saya ucapkan terima kasih kepada tuhan yang maha esa acara karnaval ini berjalan dengan lancar dan kondusif, Saya berharap dengan adanya acara ini masyarakat semakin guyup rukun dan kompak,” Ucap Sugiat.

Karnaval tersebut sukses berjalan dengan lancar, Dengan peserta dari berbagai RT yang ada di Desa Panglungan mereka berhasil membuat masyarakat takjub dengan perpaduan kostum, musik dan tari yang di suguhkan. (Dcky/Mr.D)

Recent Posts

Ditemukan Lagi, Proyek Tahun 2024 TPT Desa Selorejo Ambrol

WartaJombang.com -- Proyek Tembok Penahan Tanah (TPT) Desa Selorejo Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang menjadi sorotan warga, Pasalnya proyek yang baru… Read More

3 hari ago

Jalan Rabat Beton Desa Jogoroto Kini Sudah Di Perbaiki

WartaJombang.com -- Proyek jalan rabat beton Desa Jogoroto Kecamatan Jogoroto Kabupaten Jombang yang beberapa hari lalu sempat rusak, Kini sudah… Read More

1 minggu ago

Proyek Rabat Beton Desa Jogoroto Akan Dilaporkan Ke APH

WartaJombang.com - Kualitas buruk Proyek Peningkatan Jalan Desa Rabat Beton Desa/Kecamatan Jogoroto Kabupaten Jombang akan di laporkan ke Aparat Penegak… Read More

1 minggu ago

Sungkowo Lantik Perangkat Desa Kesamben Jombang Bagian Perencanaan

WartaJombang.com -- Kepala Desa Kesamben Sungkowo Kartika Candra SE resmi Melantik Ilham Firmansyah Fahmi Sebagai Kepala Urusan Perencanaan Desa Kesamben… Read More

2 minggu ago

Perhutani KPH Jombang Perkuat Sinergi Bersama Kejaksaan Negeri Lamongan

WartaJombang.com -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang perkuat sinergi bersama Kejaksaan Negeri (Kejari) Lamongan, dalam penanganan hukum perdata dan… Read More

2 minggu ago

Anggaran 175 Juta, Proyek Rabat Beton Desa Jogoroto Tahun 2024 Rusak Berat

WartaJombang.com -- Belum genap dua tahun proyek Rabat Beton di Dusun Bendungrejo Desa/Kec Jogoroto Kabupaten Jombang sudah mengalami kerusakan, terlihat… Read More

2 minggu ago