Peristiwa

Petinggi Orshid Silaturahim ke Ponpes Tebuireng Jombang

DIWEK, WartaJombang.com — Sejumlah petinggi Organisasi Shiddiqiyyah (Orshid) dari Pondok Pesantren Majma’al Bahrain Hubbul Wathon Minal Iman Shiddiqiyyah, melakukan kunjungan silaturahim ke beberapa pesantren dan tokoh masyarakat, di antaranya ke pondok pesantren (Ponpes) Tebuireng Kecamatan Diwek Kabupaten Jombang, Minggu (23/1/2022).

Petinggi Orshid yang melakukan kunjungan silaturahim yakni, Eko budi, Sekjen Yayasan Pendidikan Shiddiqiyyah Pusat, Ummul Khoironi, Sekjen DPP Orshid, Edi Setiawan, Ketua bidang organisasi Dhilal Berkat Rahmat Alloh dan Yuliana, Ketua Bidang Organisasi Jam’iyah Kautsaran Putri Shiddiqiyyah. Dalam silaturahimnya, mereka berbicara tentang pesantren, pendidikan, dan situasi keumatan.

“Memang sejak lama kita sudah ada keinginan untuk silaturahim ke para tokoh – tokoh masyarakat, para ulama dan kyai. Dan obrolan kami, lebih kepada hal-hal seperti itu,” kata Ummul Khoironi, Sekjen DPP Organisasi Shiddiqiyyah, Minggu (23/1/2022).

Rombongan tiba di Ponpes Tebuireng, pukul 08.00 WIB, Rombongan disambut dengan senyum hangat oleh pengasuh pondok pesantren Tebuireng, KH Abdul Hakim Mahfudz atau akrab disapa dengan Gus Kikin. Dan baru kali ini, Pengurus Pusat Orshid Ponpes Majma’al Bahrain Hubbul Wathon Minal Iman Shiddiqiyyah, melakukan silaturrahim ke pesantren Tebuireng yang didirikan oleh tokoh Nahdlatul Ulama (NU), penyeru Resolusi Jihad KH Hasyim Asy’ari pada tahun 1899.

Para pengurus pusat Organisasi Shiddiqiyyah saat memasuki area pemakaman KH. Abdurrahman Wahid.(wartajombang.com/pras)

“Alhamdulillah, kedatangan kami ke Pondok Pesantren yang didirikan oleh tokoh Nahdlatul Ulama (NU), KH Hasyim Asy’ari, disambut hangat dan penuh kekeluargaan oleh Pengasuh Ponpes Tebuireng, yakni Gus Kikin,” imbuh Ummul Khoironi.

Selain itu, dalam kunjungannya ke Ponpes Tebuireng, rombongan juga menyempatkan ziarah ke makam pendiri Nahdlatul Ulama, Mantan Presiden RI ke 4, KH Abdurrahman Wahid yang akrap di sapa Gus Dur dan memanjatkan doa dengan penuh hikmat di atas pusaran para pendiri NU.

Lawatan silaturahim petinggi Orshid, bertujuan untuk menjalin ukhuwah Islamiyyah dan ukhuwah imaniah. Dan ini diharapkan, akan menjadi tali penghubung dan pemersatu umat Islam di Indonesia yang dicintai, khususnya.

“Sehingga dengan umat Islam bersatu, Indonesia menjadi negara yang diridhoi oleh Allah SWT, mejadi Baldatun Thoyyibatun wa Rabbun Ghofur. Dan kemudian barakah dari langit maupun dari bumi bisa dinikmati seluruh warga negara Indonesia, khususnya,” pungkas Sekretaris Jendral Dewan Pimpinan Pusat Organisasi Shiddiqiyyah. (pras)

Recent Posts

Ngeri, Tunjangan Rumah Dinas DPRD Jombang Bikin Mlongo

WartaJombang.com -- Ketua Solidaritas Wartawan Jombang (SWJ), Hendro Suprasetyo, mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang untuk segera merealisasikan pembangunan rumah dinas… Read More

5 hari ago

IKA Unair Jombang Gelar Tiga Kegiatan Bakti Sosial Ramadhan Untuk Yatim dan Dhuafa

WartaJombang.com – Ikatan Alumni Universitas Airlangga (IKA Unair) cabang Jombang menggelar tiga kegiatan bakti sosial selama bulan Ramadhan 1446 H,… Read More

5 hari ago

Efisiensi Anggaran, Pemkab Jombang Didesak Harus Segera Sediakan Rumah Dinas Untuk Anggota DPRD

WartaJombang.com -- Ketua Solidaritas Wartawan Jombang (SWJ), Hendro Suprasetyo, mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang untuk segera merealisasikan pembangunan rumah dinas… Read More

5 hari ago

Diwarnai Bakar Ban, Puluhan Mahasiswa Demo DPRD Jombang Tolak Revisi UU TNI

WartaJombang.com -- Puluhan mahasiswa dari berbagai Kampus di Jombang menggelar aksi demonstrasi menolak Revisi Undang-Undang Tentara Nasional Indonesia (UU TNI)… Read More

6 hari ago

Polres Jombang Bersama TNI Gelar Buka Puasa Bersama

WartaJombang.com -- Polres Jombang bersama TNI menggelar acara buka puasa bersama, hal ini sebagai bagian dari upaya mempererat komunikasi dan… Read More

1 minggu ago

Polres Jombang Beri Layanan Jaga Rumah dan Penitipan Kendaraan Gratis

WartaJombang.com -- Menyambut mudik Lebaran, Polres Jombang menghadirkan layanan khusus bagi warga yang meninggalkan rumah dalam waktu lama. Untuk memastikan… Read More

1 minggu ago